Ayam Goreng Cabai
Bahan:
- 500 g daging paha atas ayam tanpa tulang, potong-potong
- 1 sdm air jeruk lemon
- 1 siung bawang putih, parut
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
- 1 butir telur ayam, kocok hingga berbuih
- minyak goreng
Campur jadi satu:
- 100 g tepung terigu
- 2 sdm tepung beras
- 1 sdt cabai merah bubuk
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
Cara membuat:
- Aduk dan remas-remas potongan ayam dengan air jeruk, merica dan garam hingga rata.
- Diamkan selama 30 menit.
- Tiriskan ayam lalu aduk dengan telur kocok hingga rata.
- Gulingkan dalam campuran tepung hingga rata.
- Biarkan hingga agak kering.
- Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kering.
- Angkat, tiriskan.
- Sajikan hangat.
sumber dari : kuliner kita (eka/Odi)
Semoga artikel
Ayam Goreng Cabai bermanfaat untuk Anda.
0 comments:
Post a Comment